Cara Otomatisasi Alat IOT Terjadwal Dengan Github Action Menggunakan Cronjobs
Kamis, Oktober 26, 2023 Pada kesempatan kali ini Panduan Code akan membagikan tutorial Cara Otomatisasi Alat IOT Terjadwal Dengan Github Action Menggunakan Cronjobs.
Contoh yang akan Panduan Code berikan yaitu untuk mengendalikan sebuah API dari alat IOT yang akan dijadwalkan otomatis menggunakan cronjobs.
Nah namun karena fitur cronjobs ini hanya tersedia dalam sebuah server atau hosting maka kita perlu mencari alternatif nya agar tetap bisa hemat dan tidak ribet.
Dan akhirnya Panduan Code menemukan solusinya yaitu dengan menggunakan github action, kita dapat menggunakan github action sebagai server sederhana untuk menjalankan cronjobs sesuai jadwal yang kita setting.
Dengan begitu kita tidak perlu mengeluarkan biaya sedikitpun untuk bisa menggunakan fitur cronjobs.
Tapi sebelum lebih jauh, Anda harus memahami fungsi dasar atau apa saja yang dapat dilakukan dengan menggunakan cronjobs tersebut.
Fungsi Dasar Cronjobs Yang Sering Digunakan
Cara Otomatisasi Alat IOT Terjadwal
1. Buat Repository Baru
Buka akun Github Anda, kemudian buat repository baru dengan nama terserah Anda.
Kemudian pastikan repository Anda bersipat publik, dan centang saja opsi ReadMe nya, lalu opsi lainya biarkan saja default.
Jika sudah tampil seperti gambar diatas, maka selanjutnya Anda klik link berwarna biru bertuliskan set up a workflow yourself.
3. Source Code Contoh Cronjobs Pada Github Action
name: Plant Controlon:schedule:- cron: '0 */2 * * *'workflow_dispatch:jobs:relay:runs-on: ubuntu-lateststeps:- name: Checkout kodeuses: actions/checkout@v2- name: Set up Node.jsuses: actions/setup-node@v2with:node-version: '16' # Menggunakan Node.js versi terbaru- name: Aktifkan Relayrun: |# Mengaktifkan relaycurl -X GET "https://sgp1.blynk.cloud/external/api/update?token=nbV5SLfZIHbDJmC1kPoHSM_HTxFFjIKS&v1=1"- name: Tunggu 10 Detikrun: |# Tambahkan penundaan selama 10 detiksleep 10- name: Matikan Relayrun: |# Mematikan relaycurl -X GET "https://sgp1.blynk.cloud/external/api/update?token=nbV5SLfZIHbDJmC1kPoHSM_HTxFFjIKS&v1=0"
Keterangan Source Code Contoh Cronjobs Pada Github Action
Adalah salah satu fungsi pada github action agar source code yang berada pada lingkup jobs dibawahnya akan langsung di jalankan atau di run tanpa menunggu waktu yang sudah kita tentukan pada cronjob diatas.
4. Commit Changes
Biarkan saja default semuanya, dan Anda konfirmasi untuk Commit Changes dengan mengklik tombol berwarna hijau sekali lagi.
5. Run WorkFlow Github Action
Kemudian Anda silahkan klik tombol Run Workflow, maka selanjutnya akan tampil popup untuk menjalankan workflow Anda.
Jika sudah tampil popup seperti pada gambar diatas, Anda klik lagi tombol berwarna hijau bertuliskan Run Workflow tersebut.
Dan tunggu sampai proses nya benar-benar selesai, kurang lebih akan terlihat sepeti pada gambar dibawah ini:
Sampai pada tahap ini Anda sudah mengikuti semua langkah-langkah nya, jadi periksalah apakah apakah cronjobs nya bekerja ketika di paksa menyala secara manual ketika di klik Run Wokflow atau tidak, dan untuk selanjutnya jika tidak ada error pada cronjobs Anda akan berjalan pada waktu yang telah Anda tentukan sebelumnya.